Kehilanganmu sungguh membuatku gila
Gila dengan cintamu
Tapi aku tak tahu
Apa itu yang disebut cinta
Tapi, Cinta bagiku adalah segalanya
Jika aku kehilangan cinta
Mungkin aku tak dapat lagi hidup
Apa lagi aku harus kehilangan cinta darimu
Seseorang yang sangat aku sayangi
Hari demi hari ku lalui tanpamu di sisiku
Membuat hidupku bagai tak bernyawa
Dulu,
Kau selalu menemani di setiap langkahku
Dulu,
Kau selalu menghiburku di saat aku bersedih
Betapa bahagianya diriku saat itu
Tapi kini kebahagiaan itu telah hilang
Bagaikan debu yang ditiup angin
Hilang tanpa bekas sedikitpun di hatimu
Sering ku melihatmu dari kejauhan
Ku lihat senyum riangmu bersama sahabatmu
Ingin sekali ku bersamamu saat itu
Menikmati kebahagiaan berdua
Adakah kesempatan kedua untukku
Untuk bersama dengan dirimu lagi
Ku harap kau tahu
Betapa besar rasa sayangku ini terhadapmu
Betapa putih dan sucinya perasaanku ini terhadapmu
Hingga saat ini
Ku masih tetap menunggumu
Menunggu hingga kau mau kembali menjadi kekasihku lagi
wahhhh karika ceritanya sama seperti yang aku rasain kaaaaa
BalasHapushahaha itu ceritanya si "nya" bukan aku
BalasHapus